w3Lc0m3

Selasa, 11 Maret 2008

Microsoft Potong Harga Jual Vista

Penurunan harga jual Windows Vista mungkin akan menjadi hal yang cukup mengejutkan bagi pasar OS (Operation System), mengingat Windows Vista merupakan salah satu OS andalan Microsoft yang mengusung keunggulan feature user interface dan grafis yang handal. Namun jika ditilik dari mahalnya spesifikasi yang disyaratkan Windows Vista, mungkin penurunan harga jual OS ini cukup relevan.

Untuk market Amerika Serikat, Kamis (28/2) kemarin Microsoft memotong harga jual Windows Vista hanya untuk versi tertingginya dan versi upgrade yang dipergunakan untuk beralih dari Windows XP ke Vista. Harga jual untuk Windows Vista Ultimate diturunkan dari $299 dollar Amerika menjadi $219 dollar Amerika. Sedangkan untuk Home Premium Edition turun dari $159 dollar Amerika menjadi $ 129 dollar Amerika.

Microsoft sendiri merelease Windows Vista untuk pertama kali pada tahun 2006. Beberapa pihak berpendapat bahwa pemotongan harga jual Windows Vista ini merupakan upaya Microsoft untuk mendongkrak penjualan software asli, dalam hal ini Windows Vista. Hingga saat ini penjualan software asli Windows Vista telah mencapai lebih dari 100 juta copy di seluruh dunia.Dalam sebuah interview seperti yang dilansir CNet, Brad Brooks, Windows Consumer Marketing Vice President dari Microsoft menuturkan bahwa sejak diturunkannya harga Windows Vista ini, justru telah membuat peningkatan pendapatan bagi Microsoft dari penjualan software OS maupun versi update OS dari Windows Vista ini.

Peningkatan pendapatan ini terutama dari para pembeli PC baru yang kemudian memakaikan Vista pada PC mereka. Brooks juga menandaskan bahwa peningkatan penjualan juga pernah dialami Microsoft pada saat mereka menurunkan harga jual Windows XP Media Center Edition. Namun begitu Microsoft tidak akan menurunkan harga Vista menjadi lebih rendah dari Windows XP Home Edition.

Tidak ada komentar: